Salam
Memasuki akhir bulan November 2020 di Kelompok Bermain, Zyan menunjukkan beberapa perkembangan salah satunya inisiatif. Saat datang diantar Om atau Nenek, ia langsung masuk ke sekolah, dan bersalaman dengan Kakak. Ia juga dapat memilih kegiatan dan menyebutkan nama kegiatan yang sedang ia lakukan.
Di pagi hari sebelum memulai kegiatan Zyan berkeliling area halaman sekolah. Ketika Kakak mengatakan “Zyan Kakak mau masuk ke sekolah ya..!” Zyan membalikkan badan dan ikut masuk sekolah. Bahkan ia membukakan pintu agar Kakak bisa masuk dan menutup pintu gerbang setelah Zyan masuk.
Perkembangan sosial emosi juga Zyan tunjukkan dengan nyaman berkegiatan bersama Kakak dari awal kedatangan hingga pulang. Saat terjatuh Zyan menangis dan memeluk Kakak. Ia meminta Kakak mengoleskan minyak di bagian yang terasa sakit. Saat berkegiatan Ia juga menunjukkan ekspresi mengajak bercanda dengan melihat ke arah Kakak dan tertawa.
Latihan aktivitas sehari-hari Zyan mulai terbiasa membuka dan memakai sepatu sendiri. Ia meletakkan sepatu di rak sepatu, lalu memasukkan tas ke dalam loker. Ketika berkegiatan Zyan masih perlu diingatkan serta Kakak meberi contoh untuk bertanggung jawab merapikan mainan.
Di bulan November ini, Zyan akan berkegiatan dengan tema “Aku dan Makhluk Hidup di Sekolah”. Kakak akan mengajak Zyan mengenal tanaman yang ada di sekitar sekolah.
Salam
Lama berlangsung tema
Day(s)
:
Hour(s)
:
Minute(s)
:
Second(s)
Tentang Tema
Tema “Aku dan Makhluk Hidup di Sekolah” dengan sub tema “Aku Mengenal Tanaman di Sekolah” ditujukan agar Zyan dapat mengenal macam-macam tanaman di sekitar sekolah.
Ranah (Domain) Pembelajaran
Inisiatif
Mengembangkan kemampuan inisiatif
Kemampuan menyelesaikan masalah
Anak menunjukkan pilihan tanaman yang ada dengan mengucapkan satu kata.
Anak mengungkapkan keinginan merawat tanaman dengan gerakan tubuh.
Mengamati tanaman yang ada di sekitar sekolah.
Menyebutkan nama tanaman di sekolah.
Memilih tanaman yang ia sukai di sekolah.
Memilih tanaman yang akan ia rawat.
Kami mengacu pada buku What’s Next Planning Children’s Activities Around Preschool Cor Observations ; Ypsilanti, Michigan
Ayah Bunda ajak Zyan untuk mengamati tanaman atau tumbuhan di sekitar rumah. Amati dan catat respon Zyan apakah menunjukkan penolakan atau menerima.
Bahasa
Bahasa :
Mengembangkan kemampuan mendengar dan memahami kata.
Anak merespon dengan tindakan atau kata terhadap instruksi, atau pertanyaan kakak.
Anak dapat mendengarkan Kakak menyebutkan nama tanaman.
Anak dapat mengenal nama-nama tanaman di sekitar sekolah.
Mendengar kakak menyebutkan nama tanaman.
Mengikuti instruksi Kakak mengamati tanaman.
Kami mengacu pada buku What’s Next Planning Children’s Activities Around Preschool Cor Observations ; Ypsilanti, Michigan
Judul Lagu dan rekaman lagu pengantar Brain Gym
Ayah Bunda, setelah Zyan mau mengamati tanaman yang ada di rumah, kenalkan Zyan nama-nama tanaman yang ada.
Latihan Aktivitas Sehari-Hari
Kemampuan melakukan sesuatu untuk diri sendiri.
Anak dapat membuka dan menutup keran air dengan mandiri.
Anak dapat mengisi gembor tanaman dengan air.
Anak dapat menyiram tanaman.
Membuka dan menutup keran air.
Menyiram tanaman.
Kami mengacu pada buku TEACH ME TO DO IT MY SELF Ajari Aku untuk melakukannya sendiri ; Maja Pitamic
Sesekali ajak Zyan untuk menyiram tanaman bersama Ayah Bunda.
Sosial Emosi
Sosial :
Berhubungan dengan orang dewasa selain keluarga.
Berhubungan dengan mahkluk hidup di sekitar sekolah.
Anak menikmati kegiatan mengenal tanaman bersama Kakak.
Anak menunjukkan rasa suka terhadap tanaman di sekolah.
Berjalan di sekitar tanaman dengan tetap menjaga tanaman (tidak menginjak, atau memetik tanaman)
Memperbaiki tanaman yang terjatuh.
Menyiram tanaman.
Kami mengacu pada buku What’s Next Planning Children’s Activities Around Preschool Cor Observations ; Ypsilanti, Michigan
di akhir pekan Ayah Bunda dapat melakukan kegiatan berkebun bersama Zyan.
Motorik Halus
Kemampuan menggerakan jari untuk memegang benda.
kemampuan menggerakan jari, untuk menarik benda.
Anak dapat memutar keran air.
Anak dapat memegang gembor tanaman.
Memutar keran air.
Mengisi gembor tanaman.
Menyiram tanaman dengan gembor.
Kami mengacu pada buku TEACH ME TO DO IT MY SELF Ajari Aku untuk melakukan sendiri ; Maja Pitamic
Saat kegiatan berkebun, Ayah Bunda dapat mengajak Zyan melakukan kegiatan yang menggunakan jari, seperti mengambil tanah atau pupuk.
Catatan Khusus
Perlengkapan yang di bawa ke sekolah
Perlengkapan yang dibawa setiap hari :
- Tas
- Botol Minum
- Lap tangan / Handuk kecil
- Baju Ganti
- Makanan ( Kue atau buah )
Perlengkapan yang di tinggal di sekolah :
- Sandal